
TANJUNGPINANG – PT Mitra Kasih Perkasa (MKP) menggelar talkshow dan sosialisasi rencana implementasi penerapan E-ticketing di Pelabuhan Sri Bintan Pura (SBP) Tanjungpinang.
Talkshow dan sosialisasi ini dilaksanakan di Ball Room Hotel Nite & Day Tanjungpinang. Jumat, 8 Desember 2023.
Program seperti pembayaran non tunai dan digitalisasi bakal diterapkan sesuai dengan visi dan misi Provinsi Kepri, khususnya Kota Tanjungpinang.
Pj Walikota Tanjungpinang, Hasan melalui Asisten 3 Tanjungpinang, Agus mengatakan bahwa program khusus ini bakal diterapkan di Pelabuhan SBP Tanjungpinang.
“Kalau bisa cepat lebih baik,” kata Agus.
Disamping itu, Febrian Wicaksono mengatakan bahwa pandangan rencana implementasi E-tiketing sudah dilakukan secara bertahap menurut single data, transparasi data, real time data, dan Integrasi menjadi titik tolak ukur yang disepakati.
Febrian Wicaksono menambahkan program ini adalah langkah awal dalam tahap sosialisi, dan edukasi penerapan E-ticketing di Pelabuhan SBP Tanjungpinang.
“Kami telah menggarap project E-ticketing di Kepri ini seperti di Pelabuhan Sekupang Batam, dan Pelabuhan Punggur Batam,” kata Febrian Wicaksono.
Akhir sosialisasi terdengar ragam macam tanggapan positif, masukan dan pendapat yang bakal menjadi input bagi aplikator, fasilitator, regulator dan pemerintah daerah.
“Hal itu semua bertujuan membuat Tanjungpinang semakin maju,” tutupnya.
Talkshow dan sosialisai ini dengan narasumber Febrian Wicaksono dari PT MKP, Imran dan Topan dari Kantor KSOP Kelas II Tanjungpinang , Akmal dari Jasaraharja Kota tanjungpinang dan Riel Fulltimer dari PELINDO Tanjungpinang, Karim dari INSA, dan Agus dari Asisten 3 Pemerintahan Kota Tanjungpinang. (Oppy)