
BERITABATAM.COM, Karimun – Bupati Karimun Aunur Rafiq mengundang Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk meresmikan Bandara Raja Haji Abdullah (RHA) yang rencananya akan diresmikan pada April mendatang.
“Kami masyarakat Karimun mengundang bapak Presiden Joko Widodo untuk meresmikan Bandara Raja Haji Abdullah,” ujar Aunur Rafiq di Bandara RHA belum lama ini.
Aunur Rafiq menyebut, pada saat Covid-19 lalu Presiden Jokowi pernah berjanji akan berkunjung ke Karimun. Namun, rencana tersebut akhirnya batal.
“Pada saat Covid yang lalu bapak pernah mengatakan akan berkunjung ke Karimun. Mudah-mudahan di masa penghujung jabatan ini, bapak dapat meresmikan Bandara Raja Haji Abdullah pada bulan April yang akan datang,” katanya.
“Mudah-mudahan undangan dari masyarakat Kabupaten Karimun dapat terpenuhi,” sambungnya.
Dalam kesempatan itu, Bupati Rafiq mengucapkan terima kasih kepada Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, terutama kepada Presiden Jokowi yang merestui dan meminta agar Bandara RHA menjadi skala prioritas.
Menurut dia, peresmian Bandara RHA Karimun setelah penyelesaian perpanjangan landasan pacu (runway) hingga 2.000 meter.
Saat ini, landasan pacu di Bandara RHA baru sepanjang 1.800 meter.
“Tahun ini, Menteri Perhubungan berjanji setelah kunjungannya kali ini landasan pacu di Bandara RHA bisa mencapai 2.000 meter,” katanya.
Artinya, ketika landasan pacu Bandara RHA sudah mencapai 2.000 meter maka bandara tersebut sudah bisa didarati pesawat berbadan besar seperti Boeing 737.
“Insya Allah, tahun ini landasan pacu Bandara RHA sudah bisa dibangun sepanjang 2.000 meter,” pungkasnya.
Diketahui, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan kunjungan kerja ke Karimun didampingi Gubernur Kepri Ansar Ahmad dan anggota Komisi VII DPR RI, Asman Abnur pada Kamis, 8 Februari 2024 lalu.
“Saya sekarang berada di Bandara Raja Haji Abdullah Tanjungbalai Karimun. Kita upayakan agar pesawat Boeing 737 bisa landing di sini,” ujar Budi Karya Sumadi saat memberikan keterangan di Bandara RHA Karimun. (***)