
BERITABATAM.COM, Sambau – Anggota DPR RI Dapil Kepri, Asman Abnur meresmikan Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJUTS) di Kampung Kelembak, Sambau, Nongsa.
Dalam peresmian ini, Asman Abnur didampingi Walikota Batam, yang juga Kepala BP Batam, Rudi, Sabtu, 15 Juni 2024.
PJUTS yang diresmikan ini bantuan dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) RI yang merupakan aspirasi Asman Abnur.
“PJUTS ini bukti dengan keberadaan saya di Jakarta,” kata Asman Abnur seraya menegaskan daripada ada di Jakarata, akan tetapi tidak ada buktinya.
Asman Abnur menjelaskan keberadaan PJUTS ini adalah solusi untuk hidup yang ramah akan lingkungan. Dimana, ini merupakan langkah untuk menyikapi kondisi alam yang terus memburuk.
Dia mengatakan sejak 5 tahun lalu, sebagai anggota DPR RI, ia telah fokus untuk turut menjaga tatanan lingkungan.
Dan salah satunya, katanya menambahkan, dengan mengadakan PJUTS ini adalah langkah kongret untuk tetap menjaga alam ini.
Dengan peresmian PJUTS ini, Rudi mengaku senang dan berterima kasih dengan pemerintah yang sudah membuat Kampung Kalembak ini terang benderang.
Kedepan, katanya menambahkan, dengan adanya PJUTS ini akan membantu untuk menggerakkan roda perekonomian masyarakat.
“Dengan adanya PJUTS ini, warga tidak takut lagi saat malam hari. Dan bahkan, malam sudah seperti siang hari kondisinya, terang benderang,” kata Rudi.
Sementara itu, Ibnu Maja yang merupakan tokoh masyarakat Kampung Kelembak juga bangga dengan kepedulian pemerintah.
“Sudah 5 tahun saya disini (Kalembak-red). Dengan adanya PJUTS ini suasana malam jadi tidak menakutkan,” katanya.
Untuk diketahui, ada sebanyak 500 titik PJUTS yang diresmikan untuk tahun anggaran 2023 dari aspirasi Asman Abnur di Kepri.
Dari total itu sendiri, sebanyak 350 titik PJUTS yang diresmikan tersebar di penjuru Kota Batam, diantaranya di Kampung Kalembak. (***)