
BERITABATAM.COM, Tanjungpinang – Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur (cagub-wagub) Kepulauan Riau (Kepri) nomor urut 1, Ansar Ahmad-Nyanyang Haris Pratamura merupakan kombinasi kompeten untuk kepemimpinan Kepri periode selanjutnya.
Ansar-Nyanyang dinilai bisa bersinergi bersama pemerintah pusat demi keberlanjutan pembangunan Kepri.
Tokoh Masyarakat Tanjungpinang, Suprihati mengatakan, Ansar-Nyanyang merupakan kombinasi ideal membawa Kepri maju. Ia menilai, Ansar-Nyanyang bisa menjadi representasi pemerintah pusat untuk Kepri.
“Pak Ansar dan Pak Nyanyang kalau bersinergi bisa membuat Kepri lebih gemilang,” kata Suprihati, pada Sabtu, 23 November 2024.
Ia menjelaskan, Ansar-Nyanyang merupakan pasangan tepat lantaran saling mengisi satu sama lain.
Menurutnya, Ansar-Nyanyang bisa menjadi pemimpin panutan di kepemimpinan selanjutnya.
“Pak Ansar dan Pak Nyanyang itu bisa menjadi pemimpin yang diidamkan oleh masyarakat Kepri,” lanjutnya.
Adapun sinergitas Ansar-Nyanyang terhadap pemerintah pusat itu tergambar dari program pro rakyatnya.
Mulai dari pendidikan, pembangunan infrastruktur sampai dengan pengobatan gratis.
Maka dari itu, ia menegaskan, Ansar-Nyanyang merupakan pasangan terbaik untuk kemajuan Kepri.
Karenanya, ia tidak ragu memberikan dukungan untuk Ansar-Nyanyang di Pilgub Kepri 2024.
“Insha Allah Pak Ansar dan Pak Nyanyang bisa menjadi pemimpin amanah untuk Kepri lebih baik ke depan,” ujar Suprihati. (ria fahrudin)