
BERITABATAM.COM, Batam – Kafilah Kelurahan Sadai menargetkan bisa mewakili Kecamatan Bengkong dan berhasil meraih juara Musabaqah Tilawatil Qur’an dan Hadist (MTQH) XXXIII tahun 2025 di tingkat Kota Batam.
Hal ini disampaikan Lurah Sadai, Anugerah Hidayat saat sambutannya pada acara penutupan MTQH XXXIII tahun 2025 tingkat Kelurahan Sadai pada 9 Februari 2025 malam.
Pada kesempatan itu Anugerah juga menyampaikan rasa syukur dan apresiasi kepada seluruh panitia yang telah bekerja maksimal hingga kegiatan MTQH tingkat Kelurahan Sadai bisa berjalan sukses.
“Semoga segala kerja keras Panitia menjadi amal jariyah dan mendapatkan Ridho Allah SWT,” ujarnya.
Sementara kegiatan MTQH tingkat Kelurahan Sadai ini digelar selama 3 hari dari 7 Februari 2025 hingga 9 Februari 2025 di halaman depan kantor lurah Sadai.
Acara penutupan MTQH ini secara resmi ditutup Sekretaris Kecamatan Bengkong, Firdaus.
Dalam kesempatan itu Firdaus mengajak agar para kafilah yang berhasil meraih juara tingkat kelurahan agar terus meningkatkan kemampuannya dan berhasil lolos pada MTQH tingkat kecamatan.
Begitu pula bagi kafilah yang nantinya akan mewakili Kecamatan Bengkong akan dimantapkan kemampunnya lewat Training Centre menuju MTQ tingkat Kota Batam.
“Bagi yang belum bisa meraih prestasi jangan berkecil hati, terus belajar untuk meningkatkan kwalitas diri.
Agar tahun depan bisa mengikuti kembali seni membaca ayat suci Alqur’an,”ungkap Firdaus.
Begtu pula yang berhasil meraih juara jangan pernah merasa berpuas diri agar terus tingkatkan kualitas diri, karena akan mengikuti seleksi pada ajang MTQH lebih tinggi lagi.
“Tantangan semakin besar kedepannya,semoga utusan dari Sadai dapat masuk ke MTQH tingkat Nasional,” pesannya.
Firdaus juga mengapresisi MTQH tingkat Kelurahan Sadai ini yang memiliki Astaka cukup bagus, dan diharpkan tahun depan bisa lebih ditingkatkan lagi.
“Terima kasih kepada panitia MTQH XXXIII yang sudah bertungkus lumus menyiapkan segala sesuatunya.
Sehingga kegiatan ini berjalan dengan baik,mudah-mudahan ini akan menjadi amal jariah buat kita semua,”tutup Firdaus.
Ketua Pelaksanaan MTQH XXXIII 2025 tingkat Kelurahan Sadai, Iskandar mengucapkan terima kasih kepada warga yang telah berpartisipasi ikut andil dalam membantu kegiatan MTQH sehingga bisa berkalan lancar.
Iskandar berharap pada tahun depan kegiatan MTQH di Kelurahan Sadai ini semakin besar dan lebih meriah lagi.
“Kegiatan Ini adalah kalender rutin, mulai dari tingkat kelurahan, kecamatan, kota dan provinsi hingga nasional” tutup Iskandar yang juga Ketua Karang Taruna Kelurahan Sadai.
Pada ajang MTQH XXXIII 2025 tingkat Kelurahan Sadai ini memperlombakan cabang seni baca Al Qur’an meliputi Tartil dan Tilawah Qur’an, serta Tahfidz Qur’an.
Kegiatan ini diikuti sekitar 101 peserta serta lomba seni hadroh perwakilan RW se Kelurahan Sadai berjumlah 7 tim peserta.
Ada pula Lomba Bazar PKK RW se Kelurahan Sadai berjumlah 10 stand Bazar, serta defille (pawai ta’aruf) Kafilah berjumlah 10 regu kafilah yang berjumlah 1.000 lebih defille.
Acara juga dihadiri anggota DPRD Kota Batam M Putra Pratama, tokoh agama, ketua BKMT, tokoh masyarakat Saparudin Muda, Kapolsek Bengkong, Bhabin Kamtibmas, serta Ketua RT dan RW kelurahan Sadai. (ria fahrudin)