
BINTAN – Pemerintah Kabupaten Bintan telah serahkan data pelajar ke Pemerintah pusat dalam program makan bergizi gratis, Senin 24 Februari 2025.
Bupati Bintan, Roby Kurniawan mengatakan tidak hanya pelajar sekolah negeri yang akan mendapatkan program makan bergizi gratis.
“Kita sudah data dan laporkan seluruh pelajar di Kabupaten Bintan, untuk mekanisme secara lengkapnya nanti dari badan gizi Nasional,” kata Roby beberapa waktu lalu.
“Harapan pak presiden kan seluruhnya, tapi kita tetap harus menunggu dari pusat. Mudah-mudahan bisa secepatnya program makan bergizi gratis di Bintan bisa berjalan,” jelasnya.
Diketahui total pelajar dibawah naungan Dinas pendidikan Kabupaten Bintan sebanyak 30.426 orang pelajar tingkat PAUD hingga SMP.
Dengan rincian ditingkat PAUD sebanyak 2.858 anak, TK sebanyak 1.485 anak, PKBM sebanyak 300 anak, SD sebanyak 17.404 anak, dan SMP sebanyak 8379 anak.
“Nanti akan ada sejumlah dapur umum yang bertugas menangani sekolah-sekolah di Bintan Timur hingga ke wilayah tengah, kemudian wilayah Bintan tengah hingga ke Utara, sementara untuk Tambelan akan ada dapur umum sendiri,” tutupnya. (Oppy)