
BERITABATAM.COM, Jakarta – Messi mengakui bahwa ia gagal memenuhi impiannya untuk kembali ke Barcelona setelah meninggalkan Paris Saint-Germain di tahun 2023. Apa penyebabnya?
Selama dua tahun di Paris Sant-Germain tidak membawa kebahagiaan bagi Messi.
Setelah meninggalkan Barcelona sebagai agen bebas pada 2021, ia berharap bisa kembali ke klub yang membesarkan namanya.
Sayangnya, krisis keuangan Barcelona membuat kepulangan itu mustahil.
Akhirnya, pada Juni 2023, Messi memilih bergabung dengan Inter Miami milik David Beckham di Amerika Serikat.
Kepindahan ke Florida terbukti tepat. Lionel Messi tetap tampil tajam, menarik perhatian global meski bermain di MLS.
Belum lama ini, ia berbagi kisah tentang mimpinya yang kandas untuk kembali ke La Blaugrana.
“Setelah Piala Dunia 2022, saya tidak bisa membayangkan bermain untuk klub Eropa lain selain Barca,” ujarnya dalam wawancara dengan Simplemente Futbol.
“Tujuan saya adalah kembali ke rumah, ke tempat semuanya dimulai. Sayangnya, itu tidak mungkin.”
Kini, dengan kontraknya di Inter Miami yang akan berakhir pada 2025, Messi mulai memikirkan langkah berikutnya.
Ia tetap berkomitmen memimpin Argentina di Piala Dunia 2026, dan diperkirakan akan memperpanjang kontrak setidaknya hingga turnamen tersebut.
Inter Miami menawarkan fleksibilitas: perpanjangan hingga setelah Piala Dunia, akhir musim MLS 2026, atau bahkan hingga 2027, tergantung pada rencana pensiun sang pemain yang kini berusia 37 tahun.
Keputusan Messi akan menentukan babak akhir kariernya.
Sementara penggemar masih berharap melihat keajaibannya di lapangan, Inter Miami bersiap mempertahankan ikon sepak bola ini selama mungkin. (ria fahrudin)