
BERITABATAM.COM, Batam – Sempena memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2025, Dinas Pendidikan Kota Batam menyelenggarakan Gebyar Pendidikan Tingkat Kota Batam Tahun 2025 di Dataran Engku Putri, Minggu, 4 Mei 2025
Gebyar Pendidikan Tingkat Kota Batam dikemas dengan kegiatan senam sehat.
Menyemarakkan acara tersebut Wali Kota Batam, Amsakar Achmad diwakili Sekretaris Daerah Kota Batam, Jerfridin, turut serta senam sehat.
“Atas nama Wali Kota Batam dan Wakil Wali Kota Batam, Bapak Amsakar Achmad dan Ibu Li Claudia Chandra mengucapkan selamat memperingati Hari Pendidikan Tingkat Kota Batam. Semoga Pendidikan di Kota Batam semakin maju,” ujarnya usai senam sehat.
Kegiatan ini menurutnya dapat menjadi momentum bagi dunia pendidikan di Kota Batam agar terus berjuang, berkarya, dan berprestasi.
Kepada para guru Jefridin berpesan agar terus mengasah kompetensi diri untuk menjadi guru yang andal sehingga mampu mencetak generasi emas yang mampu bersaing.
“Kita harus mempersiapkan sumber daya manusia yang mampu bersaing baik ditingkat nasional maupun internasional. Ini merupakan tugas Kita semua, pemerintah, guru dan orang tua,” tutur mantan guru ini.
Acara Gebyar Pendidikan Tingkat Kota Batam berlangsung semarak.
Jajaran dari Dinas Pendidikan beserta guru tampak semangat mengikuti serangkaian acara pagi itu.
Terlihat diantara barisan peserta senam Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam, Tri Wahyu Rubianto. (ria fahrudin)