
BERITABATAM.COM, Karimun – Melalui Dinas dan Pertanian Kabupaten Karimun, Bupati Karimun Menyerahkan Kartu Tani Berjumlah 526 Kartu untuk Pulau Kundur dan 56 untuk Pulau Karimun.
Namun, karena adanya kesalahan dalam pendataan, 15 Kartu ini masih ditunda dan mudah-mudahan akan kita realisasikan secepatnya.
“Setelah pembagian Kartu Tani ini, nantinya akan di lakukan Sosialisasi Oleh Kementrian Kesehatan,” jelasnya.
Ucapan terima kasih kepada Bank BRI yang telah memberikan sosialisasi untuk menjelaskan beberapa hal tentang bantuan dan apa kegunaan dari Kartu Tani ini,
Kartu Tani ini bisa di gunakan juga untuk mempermudah Pinjaman dari Dana KUR dan juga dapat untuk membeli pupuk subsidi nantinya.
Semoga dengan di serahkannya kartu ini, kedepan akan membantu dan mempermudah para petani dalam bentuk mengembangkan usaha tani ini. (karimunkab.go.id)