
BERITABATAM.COM, MADIUN – Joko Widodo (Jokowi) menilai porang merupakan makanan masa depan yang lebih sehat.
Adapun alasan Presiden menganggap porang ini makanan sehat karena tanaman ini rendah kalori, karbon dan juga rendah kadar gula.
“Porang bisa jadi pengganti beras. Dan ini lebih sehat,” kata Jokowi saat meninjau pengolahan porang PT Asia Prima Konjac, Madiun, Jawa Timur, Kamis, 19 Agustus 2021 seperti dikutip di laman setkab.go.id
Selain sehat, Jokowi juga mengatakan tanaman porang ini pun bisa menjadi nilai tambah bagi petani.
Soalnya, setiap per musim tanam pertama, untuk bercocok tanam porang bisa sampai Rp40 juta dalam kurun 8 bulan.
“Untuk bercocok tanam porang per hektar bisa menghasilkan 15-20 ton,” katanya.
Melihat potensi ini, Jokowi menginstruksikan Menteri Pertanian untuk serius dalama mengembangkan komoditas baru ini.
Ia juga meminta, katanya lebih jauh, tidak mengekspor porang dalam bentuk mentahan. Akan tetapi, tambahnya, porang diolah dalam bentuk barang jadi, seperti tepung dan beras porang. (***)