
BERITABATAM.COM, Jakarta – Penyakit ginjal merupakan salah satu penyakit yang menakutkan bagi kita. Dr Zaidul Akbar memberikan resep untuk mengobatinya dengan ramuan herbal dan obat tradisional.
Pengobatan dengan herbal ini dapat dilakukan apabila kondisinya masih ringan, yang ditandai masih bisa melakukan buang air kecil meski jumlahnya sedikit, masih dapat dibantu dengan ramuan herbal.
Apa aja? Racikan akar alang-alang yakni sejenis rerumputan berbentuk panjang, hijau dan lebat, bisa menjadi salah satu obatnya. Akar alang-alang atau ilalang banyak tumbuh di banyak daerah di Indonesia.
Dalam akar alang-alang terkandung antioksidan dan anti peradangan, serta berfungsi sebagai diuretik yang membuat tubuh lebih mudah mengeluarkan urin dari tubuh.
Ada satu lagi obat herbal yang disebutkan dr Zaidul Akbar yakni, pegagan. Daun herbal ini dalam istilah latin disebut dengan centella asiatica ini juga banyak tumbuh liar di Negara-negara di Asia, termasuk Indonesia.
Pegagan mengandung zat antibakteri dan antiradang yang baik untuk meredakan iritasi, serta pertumbuhan bakteri.
Herbal lainnya yakni daun keji beling, atau ada juga yang menyebut kaca beling. Ini adalah tanaman sejenis tanaman herbal yang dipercaya bisa meluruhkan batu ginjal dan batu di kandung kemih.
Meskipun memerlukan penelitian lebih jauh untuk memastikan hal ini, namun air alkali yang terkandung dalam keji beling dapat menjadi salah satu jenis minuman dengan tingkat pH di atas 8.
Penyebab batu ginjal bisa karena faktor keturunan, obesitas, kurang minum, sampai konsumsi vitamin dan suplemen dosis tinggi secara berlebihan. Untuk itu, saran dr Zaidul Akbar, hindari minum vitamin kimia secara berlebihan.
Hanya saja, bagi penderita batu ginjal yang sudah parah, yakni batu ginjalnya ukuran batunya sudah membesar, sehingga menyumbat saluran kemih, saran dokter Zaidul Akbar, agar dilakukan operasi pengangkatan atau penghancuran batu ginjal.
Demikian tips dari dokter Zaidul Akbar, cara membuat ramuan herbal penghancur batu ginjal ringan dan penyebabnya. Semoga bermanfaat. (***)