
BERITABATAM.COM, Jakarta – Komedian Tukul Arwana dilarikan ke RS Pusat Otak Nasional (PON), Cawang, Jakarta Timur dan dikabarkan mengalami pendarahan otak.
Berikut ini merupakan penyebab dan gejala penyakit yang berbahaya itu.
Di dunia media, pendarahan otak dikenal dengan Brain Hemmorhage dimana ketika pembuluh darah arteri hang berada dalam otak diketahui pecah sejingga menyebabkan pendarahan di beberapa bagian otak.
Pendarahan ini mengakibatkan distribusi oksigen menjadi terhambat dan tidak lancar.
Hal ini lah yang menyebabkan munculnya rasa pusing. Penyakit ini terjadi karena adanya beberapa penyebab yang melatarbelakanginya.
Mengutip dari beberapa sumber, penyebab yang menyebabkan munculnya penyakit ini disebabkan oleh beberapa hal.
Hal-hal tersebut seperti tekanan darah yang tinggi, trauma pada kepala, dinding pembuluh darah pada otak yang melemah, kelainan-kelainan pada pembuluh darah, dan yang terakhir adalah kelainan pada darah.
Berikut merupakan geala-gejala yang dapat diketahui:
- Sakit kepala parah yang tiba-tiba
- Kelemahan pada lengan atau kaki
- Mual
- muntah
- Kesulitan berbicara atau mengerti pembicaraan
- Kesulitan menelan
- Kesulitan menulis atau membaca
- Gangguan pada penglihatan pada salah satu atau kedua mata
- Kehilangan keseimbangan dan koordinasi, pusing
- Apatis, mengantuk.
- Kehilangan kesadaran.
Namun gejala-gejala tersebut tidak dirasakan oleh semua orang yang mengalaminya. Hal ini terjadi karena kondisi tubuh setiap orang akan berbeda-beda.
Jika Anda mengalami beberapa gejala tersebut alangkah lebih baik jika langsung dapat datang ke rumah sakit atau menghubungi dokter agar mendapatkan perawatan yang intensif. (***)