
BERITABATAM.COM, Jakarta – Tak henti diterpa badai, rumah tangga komedian Kiwil bersama Venti Figianti kembali jadi sorotan.
Hal itu lantaran kebiasaan kiwil yang selalu tinggal berhari-hari di rumah mantan istrinya, Rochimah dengan alasan mengunjungi anaknya.
Bahtera rumah tangga yang baru berjalan setahun itu pun berujung tanduk. Bahkan Venti ingin mengakhiri pernikahan dengan mantan suami Rochimah dan Meggy Wulandari itu.
Melangsir sindonews, Venti mengunggah video di Instagramnya dimana dalam video itu terlihat kiwil memakai kaos serta celana pendek yang diduga kiwil lagi dirumah Rochimah.
“Nengok anak Knp harus tinggal berhari2 dirumah mantan… Ada yg tau jawaban nya.. tulis Venti dalam akun Instagramnya Saptu, 9 Oktober 2021.
Venti mengatakan wajar jika ia mempertanyakan kenapa Kiwil harus menginap di rumah mantan berhari-hari.
“Semua ada batasannya..apakah nengok anak harus tinggal di sana. Silahkan jawab pemirsa,” lanjut Venti Figianti.
Selain di Instagram Story, Venti juga mengunggah video di feed Instagram yang didalam video ada Kiwil serta Rochimah yang berada di dalam rumah.
Ia pun melanjutkan protesnya dengan menantang Kiwil agar tak pulang kerumahnya lagi.
“Sudahlah, kalau memang ingin tinggal di Parung, gak usah pulang lagi ke Bandung, Semua ada batasnya, apakah nengok anak harus tinggal berhari-hari di sana, Silahkan jawab pemirsa!,” tulis Venti di postingan tersebut.
“Sudahi semua nya,” pungkas Venti Figianti.
Sedikit info, komedian Kiwil menikahi Venti Figianti usai sah bercerai dari Rochimah dan Meggy Wulandari. Namun, masalah selalu menghampiri di kehidupan Kiwil. (***)