
BERITABATAM.COM, Jakarta – Bagi anda yang mengalami susah tidur di malam hari sangat menggangu kesehatan.
Tak hanya karena lagi ada masalah, susah tidur bisa disebabkan oleh insomnia.
Melansir berbagai sumber, nih tips tidur nyenyak di malam hari.
- Turunkan suhu ruangan
Sesuaikan tidur nyamanmu dengan mengatur suhu ruangan.
- Sesuaikan jadwal tidur
Usahakan 7 sampai 9 jam tidur setiap malamnya.
Atur jadwal atau pasang alarm untuk membantu anda tidur dan bangun tepat waktu dan Lakukan relaksasi tubuh 30 sampai 45 menit agar tubuh dan pikiran lebih rileks sebelum bersiap tidur.
- Hindari tidur siang
Sebuah penelitian terhadap 440 mahasiswa, kualitas tidur malam yang paling buruk diamati pada mereka yang tidur siang tiga kali atau lebih per minggu.
mereka yang tidur siang lebih dari 2 jam, dan mereka yang tidur siang larut malam (antara jam 6 sore dan 9 malam).
Artinya bahwa tidur siang dengan durasi panjang dapat menganggu jam tidur malam hari.
- Ciptakan ruang tidur yang nyaman
Ciptakan ruang tidur yang nyaman dan pengaturan suhu ruangan serta pencahayaan lalu mematikan ponsel untuk menghindari kebisingan.
- Siapkan tubuh untuk tidur
Hindari konsumsi alkohol nikotin serta makanan berat agar tidur malam anda nyenyak dan nyaman.
- Gunakan tempat tidur hanya untuk tidur
Jangan bawa pekerjaan anda ke atas tempat tidur.
Gunakan ruangan tidur hanya untuk istirahat dan jauhkan perangkat elektronik maupun mengerjakan sesuatu di atas kasur Anda. ***
Artikel ini telah terbit di mediakepri.co dengan judulĀ Ikuti Tips Berikut Ini untuk Mengatasi Gangguan Susah Tidur di Malam Hari