
BERITABATAM.COM, Tanjungpinang – Brigjen TNI Jimmy Ramoz Manalu selaku Danrem 033/WP menyambut hangat kedatangan Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo. Kapolri melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke wilayah Kepulauan Riau (Kepri) pada hari ini Selasa (8/2/2022).
Kujungan Sigit yang turut di dampingi Brigjen TNI Jimmy Ramoz Manalu ini adalah dalam rangka menghadiri pelaksanaan vaksinasi massal serentak se-Indonesia. Kegiatan vaksinasi di laksanakan pada Aula Swasthya Natra, Lagoi, Bintan Kepulauan Riau.
Adapun ketersediaan jumlah vaksin dalam kegiatan vaksinasi massal serentak ini adalah sebanyak 500 dosis vaksin jenis Pfizer untuk Booster.
Kapolri Jendral Polisi Listyo Sigit Prabowo menekankan terkait dengan varian baru Omicron. Vaian ini semakin hari semakin meningkat di Indonesia.
Peningkatannya sudah semakin signifikan sampai hari ini. Sudah memasuki angka 35.000 lebih dan tidak menutup kemungkinan akan terus mengalami peningkatan.
“Jadi tolong di cek kembali di daerah masing-masing. Khusus-nya usia lansia untuk melakukan percepatan vaksinasi. Tentunya upaya-upaya tersebut dapat mencegah dampak dari varian baru, dan yang lebih utama perkuat prokes, ” tegas Sigit. (bagus/ hs)
Artikel Lainnya:
–Misi Satgas Garbha UNAMID Berakhir, Kapolri : PBB Akui Polri Profesional