
BERITABATAM.COM, Natuna – Pertemuan Bupati Natuna Wan Siswandi dengan Menteri Koordinator Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan, beberapa waktu lalu, mulai membawa angin segar bagi Natuna.
Belum juga genap sebulan waktu pertemuan tersebut, Tim Deputi II Sumber Daya Maritim Kemenkomarves langsung menyambangi Natuna, Selasa 5 April 2022.
Pertemuan tersebut tentu saja tidak ingin disia-siakan, Bupati yang didampingi Wakil Bupati Natuna dan beberapa Kepala OPD, langsung memberikan pemaparan umum usulan-usulan program pembangunan di Natuna.
Menurut Bupati Wan Siswandi, Natuna sebagai pintu terdepan wilayah perairan Indonesia, memang kini mendapatkan penguatan di bidang pertahanan dan keamanan. Hal itu bisa dilihat dengan pengerahan pasukan pertahanan baik darat, laut, dan udara di Natuna.
“Namun kita mengimbanginya dengan pembangunan parwisata, perikanan, dan industri lainnya. Komunikasi kami dengan TNI juga berjalan dengan baik,” tutur Wan Siswandi.
Dalam audiensi di ruang rapat Kantor Bupati Natuna itu, Wan Siswandi juga membeberkan beragam usulan pembangunan infrastruktur dasar, seperti, pembangunan embung, penguatan sumber daya listrik untuk mendukung investasi dan pertahanan, stadion mini, pelabuhan di Kecamatan Midai, dan jalan lingkar Pulau Laut.
Terkait kebutuhan listrik tutur Wan Siswandi, saat ini Natuna masih kekurangan daya untuk mengcover perkembangan pembangunan, terutama untuk investasi dan pertahanan. (dan)