
BERITABATAM.COM, Siak — MEDIAKEPRI.CO.ID, Bengkalis — Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-113 Kodim 0303/Bengkalis menggelar upacara bendera bersama siswa SDN 16 Kecamatan Pinggir, Senin, 06 Juni 2022.
Bertindak sebagai Pembina Upacara yakni Serda Hamdan Saputra dan Serda Noki Tonaga sebagai Pemimpin Upacara serta Prada Teguh Haris bertindak sebagai Pemimpin Pasukan.
Hamdan Saputra mengatakan bahwa upacara bendera tersebut merupakan rutinitas para siswa setiap Senin pagi.
“Upacara ini merupakan rutinitas para siswa SDN 16 setiap Senin pagi. Kami laksanakan kegiatan ini sebagai wujud pelatihan dan pembelajaran bagi para siswa tentang tata cara pelaksanaan upacara yang benar,” ujar Hamdan.
Lebih lanjut Hamdan menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu Program Non Fisik TMMD ke-113 Kodim 0303/Bengkalis.
“Mudah-mudahan melalui upacara ini, jiwa nasionalisme dan cinta tanah air dalam diri setiap siswa akan semakin tebal sehingga ke depannya, para siswa tidak mudah terprovokasi oleh radikalisme dan terorisme yang bisa merusak persatuan dan kesatuan bangsa,” pungkasnya. (een)