
BERITABATAM.COM, Jakarta – Di kurun waktu dari tahun 1931 hingga tahun 1935, hidup seorang lelaki yang melakukan kejahatan.
Sebut namanya, John Herbert Dillinger Jr. Lelaki yang paling dicari di Amerika ini lahir pada 22 Juni 1903 hingga 22 Juli 1934.
John Herbert Dillinger Jr adalah seorang perampok besar di Amerika Serikat (AS) dalam kurun waktu awal 1930-an.
John Dillinger dianggap sebagai penjahat berbahaya yang terlibat dalam tindakan kriminalitas.
Aksi kejahatan yang dilakukan John Herbert Dillinger Jr, seperti perampokan terhadap 24 bank di AS.
Dikutip dari wikipedia.org, perampokannya juga disertai dengan pembunuhan terhadap petugas polisi.
Bahkan, John Herbert Dillinger Jr juga nekat untuk melakukan tindak penyerangan terhadap empat kantor polisi.
John Herbert Dillinger Jr ini juga dua kali melarikan diri dari penjara, dan menganggap dirinya sebagai Robin Hood era modern.
Label Robin Hood era modern yang disandang John Herbert Dillinger Jr sebab kerap membagikan harta rampokannya kepada sebagian orang miskin di AS.
Berita mengenai John Herbert Dillinger Jr dan kelompoknya, bersama-sama kelompok penjahat lain masa Great Depression seperti Bonnie dan Clyde dan Ma Barker, mendominasi perhatian pers AS.
Media di AS kerap menyematkan nama John Dilinger kepada pembacanya sebagai pubic enemy atau musuh publik di era 1931-1935.
Era ini juga yang menjadi suatu periode yang menyebabkan perkembangan modern FBI (Federal Bureau of Investigation) di Amerika Serikat. (bagus/hs)