
BERITABATAM.COM, Batam – Mahasiswa Batam Tourism Polytechnic (BTP) mendapat pengetahuan mengenai empat pilar kebangsaan.
Sekitar 150 mahasiswa BTP yang mengikuti sosialisasi empat pilar kebangsaan yang digelar di Aula Kampus Batam Tourism Polytechnic (BTP) memberikan respon yang baik, Sabtu, 6 Agustus 2022.
Dengan memenuhi standar protokol kesehatan (prokes), anggota DPR RI Dapil Kepri, Asman Abnur mensosialisasikan pentingnya peran 4 pilar kebangsaan dalam kehidupan sehari-hari.
Dijelaskannya, mensosialisasikan 4 pilar kebangsaan ini merupakan tugas dan tanggung jawabnya sebagai wakil rakyat yang tertuang dalam Pasal 5 Undang-undang Nomor 17 Tahun 2014.
“Memasyarakatkan Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan Bhinneka Tunggal Ika tugas sebagai wakil rakyat,” kata Asman dihadapan warga yang mendengar dengan hikmat.
Lebih jauh dikatakannya, untuk mengimplementasikan tugas tersebut melaksanakan sosialisasi yang salah satu kegiatannya adalah dengar pendapat dengan masyarakat di daerah pemilihannya.
“Kegiatan sosialisasi 4 (empat) pilar dan dengar pendapat ini sangat penting untuk terus dilakukan, agar nilai-nilai luhur bangsa dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara akan selalu terpelihara dan dapat terus ditumbuhkembangkan,” ujar Asman Abnur.
Kegiatan berlangsung secara hangat dan para peserta sangat antusias mendengarkan dan berinteraksi dengan narasumber serta mengajukan pertanyaan dan menyampaikan pandangan mereka terhadap implementasi 4 pilar dalam praktek kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara di tanah air yang kita cintai ini.
Peserta kegiatan sosialisasi 4 (empat) pilar dan dengar pendapat merasa senang karena mendapatkan informasi secara langsung dari narasumber yang berkecimpung di DPR / MPR RI sehingga masyarakat mendapatkan informasi aktual dan terkini mengenai implementasi nilai-nilai Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan Bhinneka Tunggal Ika dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
Peserta pun merasakan manfaat dari adanya kegiatan sosialisasi 4 (empat) pilar dan dengar pendapat yaitu dapat menambah pemahaman mereka dalam melaksanakan hak dan kewajibannya sebagai warga negara secara benar.
“Kegiatan ini juga dapat menjadi wadah dialog bagi anggota MPR RI dalam menyerap aspirasi, menampung saran dan pendapat dari masyarakat terhadap pelaksanaan nilai-nilai Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan Bhinneka Tunggal Ika serta lebih mendekatkan diri kepada masyarakat khususnya dari daerah pemilihan provinsi Kepulauan Riau dengan wakilnya dalam hal penyelenggaraan kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara”, ujar Asman Abnur dalam penutupan rangkaian sosialisasi 4 pilar dan dengar pendapat ini. (redaksi)