
BERITABATAM.COM, Jakarta – Kandungan dari air timun memiliki banyak manfaat bagi kesehatan dan kecantikan seseorang.
Dimana air timun menjadi salah satu bahan yang kerap dijadikan untuk perawatan karena mudah didapat dan dibuat.
Salah satunya, air timun dapat memberikan efek positif bagi kesehatan rambut.
Efek positif dari air timun ini karena mengandung banyak sekali vitamin dan nutrisi penting.
Selain itu, air timun juga dikatakan mengandung silikon dan sulfur yang juga memiliki banyak manfaat pada rambut.
Lalu, air timun memiliki berbagai macam kandungan seperti vitamin K, vitamin C, magnesium, phosphorus, riboflavin, B-6, folate, hingga kalsium.
Melihat hal tersebut, dilansir dari Byrdie, air timun dapat mengurangi hingga menghentikan rambut rontok secara berlebihan.
Sehingga rambut tidak mudah rontok bahkan dapat merangsang pertumbuhan rambut dengan kandungan yang ada pada air timun.
Lalu, air timun juga disebut-sebut dapat membuat rambut lebih halus dan juga bersinar serta dapat memperbaiki tampilan rambut rusak.
Tidak hanya itu, berbagai mineral dan vitamin yang ada dalam bahan alami di air timun ini juga dapat memperbaiki rambut rusak dan kusam. (redaksi)