
BERITABATAM.COM, BATAM – Sebuah video memperlihatkan pelapon Masjid Tanwirun Naja atau dikenal dengan Masjid Tanjak di Batam, runtuh Kamis, 8 September 2022.
Video robohnya pelapon Masjid Tanjak, sekira pukul 10.00 WIB tersebut hebohkan jagat maya.
Video pendek yang diabadikan warga tersebut terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Bahkan terdengar suara warga berkata minta pihak BP Batam untuk cepat terjun ke lokasi kejadian.
“Asslamualaikum, pak David kami mau melaporin kalau pelapon Masjid Tanjak sekarang keadaannya sedang berangsur roboh. Sepertinya kondisinya sekeliling pelapon akan rubuh,” ucap seorang warga yang mengabadikan video.
Melangsir dari salah satu media online, Masjid ini dibangun Badan Pengusahaan (BP) Batam dan sebelumnya sempat melaksanakan Salat Iduladha perdana.
Masjid Tanjak di bangun di dalam kawasan Bandara Internasional Hang Nadim Batam. Tampilan gedungnya yang megah, bahkan banyak warga yang datang untuk salat dan berswafoto. (redaksi)