
Ubi Unggu Coklat Keju. (istimewa)
BERITABATAM.COM, Jakarta – Bingung mau bikin bekal anak sekolah hari ini? Yuk coba bikin Ubi Unggu Coklat Keju, si kecil dijamin suka.
Cara membuat Ubi Unggu Coklat Keju ini cukup mudah kok, para bunda yang beru belajar masak pasti juga bisa membuat olahan satu ini.
Resep dan cara membuat Ubi Unggu Coklat Keju ini dibagikan oleh akun Instagram @dapurkobe.
Yuk simak resep dan cara membuat Ubi Unggu Coklat Keju:
Bahan Ubi Ungu Cokelat Keju:
- 250 gram ubi ungu (kukus)
- 50 gram maizena
- 40 gram gula halus
- 1 sendok teh garam
- minyak goreng secukupnya
- 100 gram dark chocolate
- 100 gram keju cheddar
- 1 bungkus Kobe Tepung Pisang Goreng Crispy
- 100 ml air
- 1 bungkus Kobe Breadcrumbs
Cara membuat Ubi Ungu Cokelat Keju:
- Campurkan ubi ungu, maizena, gula dan garam di dalam mangkuk. Uleni.
- Ambil adonan, buat menjadi bulat seperti bola.
- Beri isian dark cokelat dan keju. Sisihkan.
- Campurkan Kobe Tepung Pisang Goreng dengan air, aduk rata.
- Masukkan bola ubi ke dalam adonan, gulirkan ke Kobe Breadcrumbs.
- Goreng dalam minyak panas hingga berwarna kuning kecokelatan.
- Siap dihidangkan.
Itu tadi merupakan resep dan cara membuat Ubi Ungu Cokelat Keju yang cocok menjadi bekal anak sekolah.
Selamat mencoba di rumah. (bagus/hs)