
BINTAN | Terkait dengan Pesta Demokrasi Pemilu serentak di Seluruh Indonesia pada 17 April 2019 kemarin, Nurcholis selaku Ketua Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Bintan memberikan apresiasi pada KPU, Bawaslu, KPPS serta TNI/Polri dan stakehoder lainya serta masyarakat. Hal ini disampaikannya pada selasa (14/05/19)
” pelaksanaan Pemilu serentak khususnya di Kabupaten Bintan yang berjalan dengan baik, lancar, tertib, adil, transparan dan demokratis sehingga masyarakat benar benar dapat memberikan hak pilihnya di setiap TPS nya.” demikian Nurcholis menyampaikan Apresiasinya.
“Semua ini juga berkat dukungan dan apresiasi dari masyarakat, Dengan begitu pemilihan Umum bisa berjalan lancar di setiap TPS yang berada di setiap Kecamatan khususnya Kabupaten Bintan”Lanjutnya pada awak media.
Terkait dengan masalah ketidakpuasan dengan hasil keputusan KPU ( Komisi Pemilihan Umum ) Nurcholis menyarankan agar menempuh jalur hukum yang telah sesuai dengan peraturan dan perundangan undangan yang berlaku.
Sebagai penutup Nurcholis menghimbau agar masyarakat khususnya di Kabupaten Bintan dapat menjaga kerukunan dan perdamaian antar umat beragama dan menolak segala bentuk provokasi atas ajakan atau seruan untuk melalukan People Power. (***)