
BERITABATAM.COM, Jakarta – Tim Aprilia tidak sabaran untuk menjajal Sirkuit Buddh International Circuit, India pada balapan Moto GP musim ini.
Sesuai jadwal musim 2023, Buddh International Circuit kebagian jatah pada 22-24 September 2023.
Bos Tim Aprilia, Massino Rivola mengaku India sama seperti Indonesia memiliki potensi penjualan motor.
Maka dari itu dalam kontek ini Massimo Rivola tidak ingin MotoGP hanya fokus untuk balapan di negara-negara Eropa seperti Spanyol atau Italia saja.
“Saya tahu bahwa di Spanyol dan Italia pasarnya ada, tetapi untuk membuka bisnis Anda harus berkeliling dunia. Misalnya, saya sangat menantikan untuk pergi ke India,” kata Massimo Rivola dikutip dari pikiranrakyat.com.
Ia mengaku senang ketika melawat ke Indonesia. Karena Indonesia termasuk pasar yang benar-benar bisa tumbuh.
“Saya sama senangnya ketika kami pergi ke Indonesia. Itu negara-negara yang pasarnya benar-benar bisa tumbuh,” ujar Massimo Rivola.
Ia pun memuji pendekatan Dorna tahun ini. Karena mencoba memasarkan MotoGP dengan cara yang besar-besaran serta memiliki banyak revolusi.
Misalnya sambungnya dengan penambahan sprint race, dan penggeseran jadwal MotoGP.
Tahun ini sebutnya jadwal MotoGP dipadatkan di hari Jumat serta jumpa dengan fans di hari Sabtu.
“Saya memperhatikan bahwa pendekatan Dorna mulai menciptakan lebih banyak lingkungan pemasaran. Penonton ingin melihat pembalap, “sebut Rivola.
Misalnya Ia memberi contoh, jika Anda berada di Amerika dan cukup beruntung dapat menghadiri Indy 500, ada hari-hari ketika pengemudi akan duduk di meja dan membentuk antrean sepanjang satu mil untuk mendapatkan tanda tangan.
“Orang-orang ingin melihat tokoh-tokoh pertunjukan dari dekat, “ujarnya.
Selain itu, menurut Massimo Rivola aksi ini bukan hanya menghibur para penonton yang hadir di sirkuit.
Namun timpalnya juga di seluruh dunia yang akan menonton di televisi. Termasuk di Indonesia yang jadi salah satu basecamp penggemar MotoGP terbesar di dunia.
“Sangat penting untuk bekerja dengan orang-orang yang berada di lokasi selama balapan akhir pekan. Pada saat yang sama, pemirsa TV merasa perlu berada di sana ketika melihat tribun sudah penuh,” katanya.***
Tulisan ini sudah ditayangkan di pikiranrakyat.com dengan judul : Samakan dengan Indonesia, Aprilia Tak Sabar Ingin Balapan di India pada MotoGP 2023. (redaksi)
Artikel ini sudah terbit di mediakepri.co dengan judul Bos Tim Aprilia Tak Ingin Balapan MotoGP Hanya Fokus di Negara-negara Eropa