
BERITABATAM.COM, Bintan – Bupati Bintan Roby Kurniawan dalam Kunjungan kerja (Kunker) di Kecamatan Tambelan membawa misi untuk memastikan program yang telah dicanangkan berlangsung dengan baik khsususnya dalam pembangunan fisik.
Didampingi Sekda Bintan dan OPD terkait, Bupati Roby meninjau pembangunan semenisasi yang dilaksanakan tahun lalu.
“Pulang dari sini tahun lalu kan beberapa pembangunan langsung dilaksanakan. Kita datang sekarang sekalian meninjau hasil pembangunannya. Ini salah satunya kita di Desa Batu Lepuk, kita liat semenisasi 10 cm yang ditinggikan,” katanya.
Bupati Roby kemudian menyampaikan harapannya agar beberapa pembangunan yang dilaksanakan tahun ini bisa sesuai dengan perencanaan dan target.
Ditambah lagi rencana pembangunan di tahun hadapan yang harus diprioritaskan.
“Kita bersyukur juga ada aspirasi rekan-rekan di DPRD yang turut serta membangun Tambelan. Kolaborasi ini yang akan terus kita sinergikan untuk keberlanjutan semua pembangunan,” tambahnya.
Peninjauan kemudian dilanjutkan dengan melihat jalan lingkar dari arah pelabuhan sampai ke Desa Batu Lepuk yang masih kurang sekitar 100 meter.
Roby juga turut langsung menemui para pemilik lahan yang nyatanya turut menyatakan dukungan agar tembusan jalan tersebut segera diselesaikan.