
BERITABATAM.COM, Jakarta – Sebuah video viral di media sosial, menampilkan seorang calon jemaah haji berusia lanjut meminta turun dari pesawat.
Dalam video viral tersebut sang calon jemaah haji, yang belakangan diketahui bernama Juhani (95) asal Majalengka, Jawa Barat. Mengatakan bahwa dirinya teringat dengan ayam peliharaannya, yang belum dikasih pakan.
Tampak dalam video yang viral tersebut, Juhani berbincang dengan seorang pramugari yang mencoba menenangkannya.
Sang pramugari berupaya menenangkan sang kakek dengan sikap yang ramah, hingga sampai di Madinah.
“Finish..finish..Madinah..Madinah,” ucap sang pramugari.
Unggahan video tersebut banyak mendapat komentar dari netizen, termasuk akun Twitter @sosmedkeras.
“Sabar ya kek, pulang nanti langsung bisa urus ayam,” tulisnya.
Dalam keterangannya, Petugas Haji Daerah (PHD), Ustadz Yuyud Aspiyudin mengatakan bahwa sang calon jemaah haji tersebut meminta ijin turun karena ingat ayamnya.
“Abah Juhani sempat minta turun dulu untuk ngasih pakan ayam,” terang Yuyud.
Lebih lanjut ia pun menjelaskan bahwa calon jemaah haji bernama Juhani tersebut sudah pikun, di usianya yang saat ini menginjak 95 tahun.
“Abah Juhani ini lansia dan kena Demensia,” lanjutnya.
Juhani diketahui termasuk dalam Kloter 1 calon jemaah haji dari Majalengka Jawa Barat, ia diberangkatkan bersama beberapa calon jemaah haji Majalengka, pada 28 Mei 2023 lalu dari bandara Kertajati.
Video viral yang menampilkan sosok jemaah haji bernama Juhani tersebut cukup menjadi sorotan publik, khususnya di media sosial. (redaksi)
Artikel ini sudah terbit di mediakepri.co dengan judul Viral! Calon Jemaah Haji Minta Turun dari Pesawat, Ingat Belum Kasih Pakan Ayam