
BERITABATAM.COM, Batam – Ketua PAC Pemuda Batak Bersatu (PBB) Batam Kota Parlin Sibuea melakukan pelantikan dan pengukuhan pengurus baru Pemuda Batak Bersatu (PBB), Ranting Sungai Panas, Kelurahan Sungai Panas, Batam Kota, Kota Batam,Kepri, dengan tema “GABE PARROHA MAULIATE MA HAMU” Minggu 15 September 2023.
Acara yang berlangsung dihalaman Gereja Martu Ria Baloi Kolam ini, berlangsung sederhana dan meriah.
Selain pengurus dan anggota PBB Ranting Sungai Panas yang hadir, masyarakat setempat juga terlihat menyaksikan acara tersebut.
Untuk diketahui, Pemuda Batak Bersatu ( PBB) adalah sebuah organisasi masyarakat Batak dalam bidang kemanusiaan yang terdiri dari berbagai lintas profesi.
“Saya berharap pengurus dan para anggota PBB Ranting Sungai Panas yang baru dilantik, bersama-sama bergerak dan berkomunikasi dengan masyarakat untuk lebih mengenalkan keberadaan PBB”, ujar Ketua PBB Ranting Sungai Panas, Rudi Hutagaol kepada awak media.
Dia mengatakan, kedepanya PBB Ranting Sungai Panas akan lebih banyak lagi melakukukan program kerja yang bersifat kemanusiaan yakni, solidaritas,toleransi,rukun dan gotong royong.
“Kedepanya kami akan lebih banyak lagi melakukan kegiatan yang sifatnya sosial, serta mengajak masyarakat yang memiliki keingiinan menjadi anggota PBB agar bissa bergabung”, ungkap Rudi.
Berikut nama-nama pengurus baru Pemuda Batak Bersatu (PBB) Ranting Sungai Panas, Kota Batam Priode 2023 – 2025: Ketua, Rudi Hutagaol, Wakil Ketua,Natanael Panggabean, Sekertaris Yeni br Simanjuntak, Bendahara,Dina simangungsong. (r fahrudin)