
BINTAN – Belasan rumah di Kampung Pisang, Kelurahan Kijang Kota, Kecamatan Bintan Timur, Kabupaten Bintan terendam banjir akibat curah hujan yang tinggi.
Warga terdampak banjir terlihat menyelamatkan barang beharga ketempat yang lebih tinggi.
Ana selaku warga terdampak banjir mengatakan bahwa, tempat tinggalnya menjadi langganan terkena banjir jika curah hujan yang cukup lama.
“Langganan banjir disini dari bulan lalu (Desember) hingga saat ini sudah empat (4) kali,” kata Ana. Kamis, 4 Januari 2024.
Disamping itu, Sekretaris BPBD Bintan, Agus Hariadi mengatakan, bahwa pihaknya akan memberikan bantuan logistik bagi warga yang terdampak banjir.
Lalu, ditambahkan Adi, bahwa pihaknya akan membangun dapur darurat jika curah hujan masih cukup tinggi.
“Kita bakal salurkan bantuan, dan sudah kita data sebanyak 30 KK,” tambah Adi.
BPBD Bintan juga menghimbau agar warga terdampak banjir dapat memperhatikan arus listrik yang menyala dirumah, dan memberikan informasi jika ada hal-hal yang perlu dibantu dalam bencana banjir ini. (Oppy)