
BERITABATAM.COM, Jakarta – cumi-cumi menjadi salah satu yang paling digemari dari Pecinta Seafood.
Selain rasanya yang enak, cumi-cumi juga bisa diolah untuk dijadikan berbagai aneka masakan.
Dan juga teksturnya yang kenyal dan gurih sangat cocok disantap dengan nasi hangat.
Dari sekian banyak aneka olahan, cumi saus tiram kerap jadi pilihan para pencinta seafood.
Rasa saus tiram yang gurih manis dan beraroma khas memang paling cocok dikombinasikan dengan cumi-cumi.
Berikut Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk Membuat Cumi Saus Tiram:
250 gr cumi basah, cuci bersih dan beri perasan jeruk nipis
3 sendok makan minyak goreng
1/2 siung bawang bombay yang telah diris memanjang
3 siung bawang putih yang telah dicincang halus
1 bungkus Saus Tiram Selera
100 ml air
Berikut Cara Membuat Cumi Saus Tiram:
1. Potong bagian kanan badan cumi (tidak terputus).
2. Panaskan minyak goreng, tumis bawang bombay sampai layu.
3. Masukkan bawang putih, masak hingga harum.
4. Masukkan cumi dan Saus Tiram Selera. Aduk rata.
5. Tambahkan air. Aduk rata dan masak hingga matang.
6. Angkat dan siap disajikan selagi hangat.***
Artikel ini sudah terbit di mediakepri.co dengan judul Resep Cumi Saus Tiram Selera yang Gurih dan Lezat.