
BERITABATAM.COM, Jakarta – Presiden Jokowi resmi menunjuk Mendagri Tito Karnavian sebagai Plt Menkopolhukam menggantikan Mahfud MD.
Presiden Jokowi mendatangani Keppres No. 20/P tahun 2024, menunjuk Tito Karnavian sebagai Plt Menkopolhukan menggantikan Mahfud MD yang mengundurkan diri dari jabatannya.
Kabar penunjukan Tito Karnavian oleh Presiden Jokowi menggantikan Mahfud MD tersebut disampaikan oleh Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana.
“Presiden telah mendatangani Keppres No.20/P tahun 2024 yang berisi pemberhentian dengan hormat Bapak Mahfud MD sebagai Menkopolhukam,” tuturnya.
“Serta penunjukan Bapak Tito Karnavian sebagai Pelaksana tugas wewenang dan tanggung jawab Menkopolhukam,” lanjutnya.
Ditunjuknya Tito Karnavian sebagai Plt Menkopolhukam tersebut hingga adanya Menko Polhukam definitif.
Diketahui, sebelumnya Mahfud MD telah menyatakan undur diri dari jabatannya sebagai Menkopolhukam di Kabinet Indonesia Maju.
Pengunduran diri Mahfud MD disampaikannya secara langsung pada Presiden Jokowi melalui surat yang dibuatnya.
Mahfud MD menyampaikan pengunduran diri pada Presiden Jokowi, di posisinya saat ini yang telah menjadi cawapres mendampingi Ganjar Pranowo untuk Pilpres 2024. (***)
Artikel ini sudah terbit di mediakepri.co dengan judul Jokowi Tunjuk Tito Karnavian Gantikan Mahfud MD