
Smartphone Lenovo K9 dengan Layar HD+ Max Vision Display
BERITABATAM.COM, Jakarta – Lenovo K9 hadir dengan layar 5,7 inci dengan resoludi HD+.
Layarnya tergolong baik berkat teknologi Max Vision Display yang dibenamkan Lenovo pada HP ini.
Seperti yang diungkapkan oleh Youtuuber Teknologue, kualitas layar HP ini sudah oke dan tampilan layarnya sudah cukup tajam.
Hal yang sama juga diungkap oleh situs IndianExpress.com.
Situs tersebut menyatakan kalau layar Lenovo K9 ini memiliki tampilan layar yang cukup terang, tajam, dan juga memiliki warna yang akurat.
Layarnya juga tergolong cerah ketika digunakan di bawah sinar matahari langsung.
Untuk sektor layar ini, sudah jelas kalau layar Lenovo K9 ini sudah cukup bagus di kelasnya. (***)