
BERITABATAM.COM, JAKARTA – Kini, listrik telah menjadi salah satu kebutuhan primer bagi masyarakat, khususnya yang tinggal di perkotaan. Kini, penggunaan listrik juga telah menyediakan sistem prabayar maupun pascabayar.
Jika zaman dahulu, PLN hanya menyediakan layanan listrik pascabayar saja. Dimana setiap akhir bulan nanti kamu wajib membayar tagihan sesuai dengan listrik yang telah digunakan.
Seiring perkembangan zaman, PLN saat ini telah menyediakan layanan listrik prabayar atau PLN Prepaid yang sistemnya serupa dengan pulsa ponsel. Jadi, kamu bisa mengontrol penggunaan listrik sesuai dengan budget.
Tapi sudahkah kamu tahu cara beli pulsa listrik? Kamu pengguna listrik dengan sistem prabayar bisa menggunakan metode dari PLN yang juga terkenal dengan sebutan Listrik Pintar.
Kamu bisa isi ulang pulsa listrik dengan jumlah yang disesuaikan dengan jumlah kebutuhan dan penggunaan dalam satu rumah maupun tempat tertentu.
Hal tersebut agar pengguna terhindar dari tunggakan listrik yang tiba – tiba membengkak.
Salah satu cara isi pulsa listrik adalah melalui aplikasi e-Commerce. e-Commerce sendiri tidak hanya bisa digunakan untuk menjual atau membeli barang saja, namun juga untuk membayar tagihan kebutuhan rumah tangga sepert beli pulsa listrik yang bisa dilakukan disana.
Di Indonesia sendiri, e-Commerce ini banyak jenisnya. Dan yang paling populer dari semua itu adalah Blibli. Dengan beli pulsa listrik melalui Blibli, kamu akan mendapatkan banyak keuntungan yang tidak bisa ditemukan ditempat lain.
Beli pulsa listrik di Blibli banyak kelebihannya seperti transaksi cepat dan aman, beli pulsa listrik terasa mudah, banyak metode pembayaran, efisien, ada diskon, dan semua kebutuhanmu bisa terpenuhi di satu tempat.
Berbagai kelebihan beli pulsa listrik melalui Blibli tersebut bisa menjadi referensi kamu dalam membeli melalui e-Commerce tersebut.
Dibawah ini akan dijelaskan 3 cara isi pulsa listrik melalui Blibli, diantaranya yaitu:
Melalui Desktop Blibli
- Membuka website atau situs Blibli.
- Kemudian, klik tab Token PLN diatas banner promo utama dihalaman depan website atau situs Blibli.
- Isikan nomor meteran PLN dan nominal token listrik yang ingin diisi.
- Memilih metode pembayaran yang ingin digunakan.
- Lalu, klik ‘Bayar Sekarang’.
- Setelah itu, kamu akan diarahkan ke laman pembayaran untuk menyelesaikan pembayaran.
- Setelah selesai, kode token listrik pun akan dikirimkan ke e-mail akun kamu.
Melalui Mobile Web Blibli
- Membuka website atau situs Blibli lewat ponsel kamu.
- Selanjutnya, klik tab Token PLN dibawah banner promo utama dihalaman depan website atau situs Blibli.
- Isikan nomor meteran PLN dan nominal token listrik yang ingin diisi.
- Memilih metode pembayaran yang ingin digunakan, lalu klik ‘Lihat Tagihan’.
- Kemudian, kamu akan diajak ke laman pembayaran untuk menyelesaikan pembayaran.
- Setelah selesai, kamu akan menerima langsung kode token listrik melalui e-mail akun kamu.
Melalui Aplikasi Blibli
- Membuka aplikasi Blibli di ponsel kamu.
- Setelah itu, klik tab Token PLN dibawah banner promo utama dihalaman depan aplikasi Blibli.
- Isikkan nomor meteran PLN dan nominal token listrik yang ingin kamu isi.
- Kemudian, klik ‘Beli Sekarang’.
- Memilih metode pembayaran yang ingin kamu gunakan, lalu klik ‘Bayar Sekarang’.
- Selanjutnya, kamu akan diajak ke laman pembayaran untuk menyelesaikan pembayaran.
- Setelah membayar, kode token listrik akan segera langsung dikirimkan ke e-mail akun kamu.
Mudah bukan? Sekarang, kamu tidak perlu lagi khawatir kehabisan token, pulsa, dan bayar listrik hingga internet secara online. (***)