
BERITABATAM.COM, Jakarta – Anda mempunyai penyakit Diabetes? Tentu hal ini sangat menyiksa sekali.
Kenapa? Karena begitu banyak yang harus menjadi pantangan dan harus dihindari makanan bagi penderita Diabetes.
Diabetes merupakan penyakit yang disebabkan oleh kadar gula darah tinggi.
Berikut ini daftar makanan yang harus dihindari penderita Diabetes:
- Makanan Manis
Penderita Diabetes untuk tidak memakan makanan manis seperti permen, es krim, biskuit, kue, dan makanan kemasan mengandung banyak gula.
Hal ini dikarenakan makanan manis tersebut biasanya terbuat dari berbagai jenis gula (gula pasir, gula merah, madu, sirup jagung, atau sirup fruktosa).
Namun, tidak menutup kemungkinan makanan manis dalam kemasan mengandung pemanis buatan yang berisiko menurunkan resistensi insulin.
Selain tinggi gula, makanan manis umumnya juga tinggi kalori sehingga bisa menyebabkan kenaikan berat badan.
Hal ini tentu tidak baik bagi penderita diabetes.
- Sereal Kemasan
Mengonsumsi sereal adalah salah satu hal yang tidak sarankan dokter jika Anda terkena Diabetes.
Terlepas dari nilai gizi yang ditawarkan, sebagian besar sereal mengandung lebih banyak karbohidrat.
Selain itu, kandungan protein di dalam sereal sangat sedikit sehingga tidak cukup optimal menjaga rasa lapar dan kadar gula darah.
Agar gula darah dan rasa lapar tetap terkendali, sebagai alternatifnya Anda bisa memilih menu sarapan rendah karbohidrat berbasis protein yang rendah gula.
- Nasi Putih
Nasi putih mengandung glukosa yang bisa memicu kenaikan gula darah secara cepat.
Oleh karena itu, dokter umumnya menyarankan penderita Diabetes untuk sedikit makan nasi putih.
Dan untuk mengganti nasi putih itu dengan nasi merah atau sumber karbohidrat lainnya.
Meski jadi makanan pantangan untuk Diabetes, bukan berarti Anda tidak boleh mengonsumsi nasi putih sama sekali.
Anda masih bisa mengonsumsinya dengan porsi yang lebih sedikit.
- Roti Putih dan Tepung Olahan
Selain nasi putih, roti putih dan tepung olahan lainnya juga sebaiknya dihindari penderita Diabetes.
Roti tawar putih ukuran biasa umumnya mengandung sekitar 30 gram karbohidrat.
Ini berarti sama saja seperti Anda makan 7 sendok teh gula atau bahkan lebih.
Selain itu, makanan olahan tepung seperti mie dan pasta memiliki indeks glikemik (IG) yang lebih tinggi dibandingkan sumber karbohidrat lainnya.
- Buah Kering
Buah memang sumber vitamin dan mineral yang bagus bagi kesehatan tubuh.
Namun, jika dikeringkan bisa membuat hilangnya kadar air di dalam buah itu sendiri.
Proses pengeringan membuat kandungan gula pada buah kering menjadi tinggi daripada buah segar.
- Snack Ringan
Meski praktis, snack ringan bukanlah makanan yang ideal untuk penderita Diabetes. Sebab, jenis makanan ini tinggi kalori, gula, tepung olahan, serta tinggi pengawet.
Bahan-bahan yang terkandung di dalamnya bisa menghambat kerja insulin dalam tubuh dan meningkatkan kadar gula di dalam darah.
- Makanan yang Mengandung Lemak Trans
Pantangan makanan untuk Diabetes selanjutnya yakni makanan berlemak atau tinggi lemak trans.
Beberapa jenis makanan yang umumnya digoreng seperti burger, kentang goreng, dan keripik kaya akan lemak trans.
Kombinasi dari karbohidrat dan minyak goreng itulah yang bisa memicu naiknya kadar gula darah.
Lemak trans juga sebagian besar ditemukan pada margarin, selai, dan makanan yang diawetkan.
Meski tidak langsung menaikan kadar gula darah.
Namun lemak trans tetap berisiko menimbulkan sindrom metabolik.
Itulah 7 jenis makanan yang harus dihindari oleh penderita Diabetes, jika tidak ingin kadar gula darah naik. (redaksi)
Artikel ini sudah terbit di mediakepri.co dengan judul Untuk Anda Penderita Diabetes, Jaga Kadar Gula Darah Anda dengan Hindari 7 Jenis Makanan Ini