TANJUNGPINANG – Jelang pesta demokrasi 2024, Komandan Korem (Danrem) 033/ WP, Brigjen TNI Jimmy Watuseke menegaskan kepada prajurit TNI AD di Kepri agar junjung netralitas.
Perlu diketahui, indonesia merupakan salah satu negara paling demokratis yang mengantongi keunikan tersendiri.
Keunikan tersendiri di indonesia dengan menyelenggarakan pemilihan kepala daerah secara langsung, dan serentak di seluruh daerah.
Danrem Jimmy menyampaikan bahwa pesta demokrasi bakal segera dimulai, pihaknya mengikuti sesuai kebijakan Undang-Undang (UU) Netralitas TNI, khususnya di Kepri.
“Kami Korem 033/WP merupakan bagian TNI dipusat dan mengikuti aturan untuk melaksanakan netralitas TNI pada pesta demokrasi nanti,” kata Danrem Jimmy Watuseke didampingi Letkol Inf Eka Ganta Chandra. Minggu, 17 Desember 2023.
Disamping itu, Gubernur Kepri Ansar Ahmad menyampaikan mari bersama-sama bersatu untuk mengkawal demokrasi untuk indonesia maju.
“Mari sama-sama kita mengawal demokrasi termasuk Korem 033/WP untuk indonesia maju, dan dengan kebersamaan kita dapat membangun negeri dengan baik,” ujar Ansar.
Dirinya berharap Korem 033/WP semakin jaya, dewasa, dilancarkan selalu tugas pokok, dan terimakasih sudah menjaga Kepri selalu aman serta kondusif.
“Terimakasih saya ucapkan telah menjaga Kepri dalam bentuk jiwa dan raga, TNI kuat bersama rakyat,” ucapnya. (Oppy)