BerandaKEPRIBINTANTMMD Dimulai, Dandim Eka Ganta : Bangun Jalan Hingga RTLH Dikerjakan TNI...

TMMD Dimulai, Dandim Eka Ganta : Bangun Jalan Hingga RTLH Dikerjakan TNI Bersama Rakyat

BINTAN – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-119 Kodim 0315/Tanjungpinang resmi dibuka di Stadion Megat Alang Perkasa Desa Busung, Kecamatan Seri Kuala Lobam.

TMMD kali ini membangun jalan semenisasi sepanjang 570 meter dengan lebar 4 meter dengan tinggi 15 cm yang berlokasi di Jl. Perintis SDIT An Nahl, Kelurahan Teluk Lobam, Kabupaten Bintan.

Selain kegiatan semenisasi, juga didapati kegiatan fisik berupa RTLH dan Pembuatan Dua Unit Sumur untuk warga yang mana didapati berasal dari Bantuan Baznas Kabupaten Bintan.

Bantuan tersebut diketahui, diserahkan langsung Ketua Baznas Kabupaten H. Suryono kepada Dandim 0315/Tanjungpinang untuk melaksanakan pada Program TMMD tersebut sebesar Rp. 55.494.000,-.

Dandim 0315/Tanjungpinang, Letkol Inf Eka Ganta Chandra, bahwa TMMD ke-119 tahun ini merupakan program pusat, dan mendapatkan dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten Bintan.

“Pada TMMD ini dibangun jalanan. Pembangunannya secara gotong royong antara TNI dan masyarakat,” kata Dandim. Selasa, 20 Februari 2024.

Lanjut Dandim, Jalanan yang dibangun tentunya sangat bermanfaat bagi masyarakat termasuk pelajar. Karena jalanan tersebut merupakan akses utama di wilayah tersebut.

“Pembangunan jalanan ini dipastikan selesai selama 30 hari, dimana pelaksanaannya juga akan diawasi oleh pusat,” tegas Letkol Inf Eka Ganta Chandra.

Disamping itu, Bupati Bintan Roby Kurniawan mengatakan program ini adalah bukti nyata antara institusi pemerintah dan TNI dalam upaya mewujudkan percepatan pembangunan.

Roby juga menyampaikan bahwa pemerintah tidak dapat berjalan sendiri, sehingga harus berkolaborasi dan bersinergi dengan seluruh pihak dalam melakukan pembangunan yang cepat dan merata.

“Kita tidak bisa kalau berjalan sendiri, bisa dilihat tahun demi tahun program TMMD sangat luar biasa dalam percepatan pembangunan khususnya di Bintan,” ujar Roby.

Dirinya membenarkan bahwa ini salah satu wujud kolaborasi, dan sinergitas yang positif dalam pembangunan yang merata dan berkesinambungan.

Usai pembukaan, dirinya berharap program ini dapat memberdayakan masyarakat sebagai pelaku atau subjek pembangunan yang memiliki semangat dan jiwa baru.

“Maksudnya semangat dan jiwa yang berintegritas, beretos kerja, dan memiliki jiwa gotong royong, sehingga dapat mempercepat jalannya,” tuturnya.

ads ads
- Advertisment -spot_img
spot_img