
BERITABATAM.COM, Batam – Kapolres Barelang Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto, SH, SIK, MH, mendampingi Kapolda Kepri Irjen Pol Dr. Aris Budiman, M.Si, meninjau pelaksanaan vaksinasi anak umur 6-11 tahun. Kegiatan ini di SDN 06 Sagulung Kavling Batuaji Lama Kelurahan Sagulung Kota Kecamatan Sagulung, Kota Batam pada Rabu pukul 09.00 Wib (03/02/2022).
Pelaksanaan vaksinasi merdeka anak tersebut terhubung Secara Virtual ( Zoom Meeting ) dengan Menteri Kesehatan Ir. Budi Gunadi Sadikin, CHFC, CLU bersama Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si.
Kegiatan ini juga di hadiri oleh Karo Ops Polda Kepri Kombes Pol Sarif Rahman, lalu Dansat Brimob Polda Kepri Kombes Pol M. Rendra Salipu , Dir Intelkam Polda Kepri Kombes Pol Rodjak Sulaeli, Dir Pamobvit Polda Kepri Kombes Pol Haris Sunto Jaya.
Selain itu ada Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhart dan Kabid Dokkes Polda Kepri Kombes Pol dr. Harris, Kabid Propam Polda Kepri Kombes Pol Stefanus Michael Tamuntuan.
Juga hadir Wadir Samapta Polda Kepri AKBP Ike Krisnadian, selanjutnya Kasubdit 2 Ditresnarkoba Polda Kepri AKBP Henry Andar, Kabag Ops Polresta Barelang Kompol Sandityo Mahardika. Kasat Sabhara Polresta Barelang Kompol Firdaus, Kasat Lantas Polresta Barelang Kompol Ricky Firmansyah. Kasi Humas AKP Tigor Sidabariba, SH, Kasi Propam Polresta Barelang AKP Endi Simanjuntak. Kasi Dokkes Polresta Barelang IPTU dr. Leonardo, Kapolsek Sagulung Polresta Barelang IPTU M. D. Ardiyaniki.
Kegiatan Vaksinasi serentak berawal dari Pendaftaran. Kemudian Screening, Penyuntikan dan Input Data oleh Tenaga Kesehatan (apabila tidak memenuhi syarat maka masyarakat batal menerima Vaksinasi Covid-19). Dalam Kegiatan peninjauan Kapolda Kepri Irjen Pol Dr. Aris Budiman, M.Si melaksanakan Pembagian Sembako kepada Siswa SDN 06 Sagulung Kota Batam.
Kapolres Barelang Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto, SH, SIK, MH, mengatakan kegiatan percepatan vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun bertujuan untuk menciptakan Herd Immunity bagi anak usia 6-11 tahun. Dengan pelaksanaan vaksinasi terhadap anak diharapkan dapat meningkatkan kekebalan tubuh mereka terhadap virus Covid -19.
Kita dukung program pemerintah demi kebaikan bersama. Selain itu untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 atau varian baru. Pelaksanaan vaksinasi terhadap anak sangat penting untuk melindungi anak dan keluarga dari bahaya Covid-19. Ayo Anak anak jangan takut untuk di Vaksin. Ucap Kapolresta Barelang.
“Kapolresta berpesan kepada tenaga medis agar selalu semangat dan jangan pernah menyerah untuk percepatan vaksinasi. Tetap bersinergi dengan stakeholder terkait dalam penanggulangan Covid-19. Serta kepada masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan,” ungkap Kapolresta Barelang melalui Kasi Humas AKP Tigor Sidabariba, SH. (fr/ sh)