
BERITABATAM.COM, Jakarta – Salah satu aktivitas di akhir pekan adalah bersih-bersih dan tidak lupa pula kendaraan pribadi.
Sebagian menghabiskan waktu untuk mencuci sendiri dirumah, tapi kebanyakan memilih mencari tempat pencucian kendaraan.
Sehingga tak heran lagi, di akhir pekan, tempat jasa cucian kendaraan antre panjang.
Ya, bagi yang akhir pekannya santai, tidak ada agenda membawa keluarga ke luar kota, tidak masalah.
Malah mengasyikkan bagi sebagian kaum lelaki.
Kendaraan dicuci sambil lenyeh-lenyeh di ruang tunggu atau janjian bertemu dengan teman.
Namun begitu, disarankan banyak para ahli, tetap harus pintar memilih tempat cucian kendaraan atau car wash.
Jangan asal-asalan, karena tentu saja ini menyangkut kendaraan kesayangan Anda.
Salah memilih tempat cucian yang asal-asalan, bisa-bisa kendaraan kelihatan bersih, tapi terdapat akibat kerusakan.
Misalnya baret halus yang disebabkan salah menggunakan kain lap.
Salah satu cara mudah melihat tempat cucian itu baik atau tidak, selain harga yang kompetitif atau murah, adalah melihat penggunaan lapnya.
Dikutip dari berbagai sumber, tempat cucian yang profesional dan mementingkan perawatan kendaraan itu lap yang digunakan disesuaikan dengan peruntukannya.
Mulai dari lap basah, lap kering, lap microfiber, lap menyerap dan lainnya. Terasuk pekerja yang menanangani harus tahu lap mana sesuai keadaannya.
Jika lap basah digunakan untuk lap kering, maka lap yang mengandung butir pasir bisa menggores halus bodi mobil.
Biasanya tenaga pencuci yang baik, paham cara menyeka kain lap sehingga mobil bisa bersih tanpa meninggalkan masalah seperti baret halus.
Obat atau cairan pembersih juga patut diperhatikan di satu tempat car wash. Termasuk takaran penggunaannya.
Sesekali, jika sudah langganan di satu tempat, perhatikan betul detailnya.
Jika tidak terlalu banyak kesalahan, tidak ada salahnya diberi masukan perbaikian. Terutama untuk kendaraan kesayangan kita.
Tempat car wash yang baik dalam pencucian juga mengetahui dan memahami wilayah sensor mobil dan menghindari penyemprotan ruang mesin.
Sensor mobil adalah hal yang sensitif. Jika salah semprot dengan berkekuatan tinggi, bisa menimbulkan kerusakan atau error.
Apalagi ruang mesin. Dengan kecanggihan teknologi mesin kendaraan saat ini, ruang mesin didesain untuk tidak terjamah oleh aktivitas luar.
Maka ketika ada tempat pencucian yang menyemprot ruang mesin, itu adalah kesalahan fatal yang harus dicegah.
Dan terakhir, tempat pencucian mobil yang baik tidak akan terburu-buru sebelum kendaraan benar-benar kering.
Sebelum meninggalkan tempat cuci mobil, lakukan inspeksi singkat untuk memastikan bodi mobil sudah kering sempurna.
Pastikan jangan sampai ada sisa air menempel yang bisa menimbulkan bercak air (water spot). (redaksi)
Artikel ini sudah terbit di mediakepri.co dengan judul Jangan Sepelekan Memilih Car Wash, Salah Satunya Jenis Lap yang Digunakan