
BERITABATAM.COM, Batam – Ratusan rumah yang berada di bantaran sungai Tiban Kampung terendam banjir pada Selasa, 28 Februari 2023.
Hujan yang mengguyur Kota Batam sejak siang membuat sungai di Tiban Kampung meluap dan membanjiri rumah yang berada di bantaran sungai.
Air menggenangi ratusan rumah hingga setinggi lutut orang dewasa.
“Hujan seharian membuat sungai meluap dan menggenangi rumah warga,” ujar Lurah Tiban Lama, Muhammad Toni, SE yang turun ke lokasi untuk memantau banjir di TIban Kampung.
Menurut Toni, banjir membuat rumah warga tergenang namun hingga saat ini belum ada terjadi longsor.
Sedangkan rumah warga yang terdampak banjir ada di sejumlah RT dan RW.
“Dari pantauan kami beruntung tidak ada korban jiwa maupun rumah warga yang longsor,” katanya.
Pihaknya terus melakukan pemantauan di sejumlah titik di bantaran sungai karena hujan terus mengguyur dan makin deras.
Dikhawatirkan air yang menggenangi rumah makin tinggi hingga mengancam keselamatan warga.
“Semoga hujan segera reda sehingga air celat surut dan warga bisa beraktifitas kembali,” katanya. (redaksi)
Artikel ini sudah terbit di mediakepri.co dengan judul Ratusan Rumah di Bantaran Sungai Tiban Kampung Terendam Banjir